Kamis, 20 November 2014

Marga Cinta

Marga Cinta, itulah nama desaku dengan beragam keindahan, bagiku!!
Beberapa kehidupan disana yang damai menyimpan beberapa rahasia yang masih menjadi tanda tanya. "??"

Disisi lain Marga Cinta merupakan desa yang terkenal akan pemudanya yang gemar bermain sepak bola sehingga setiap sore hari berlatih sepak bola, dan setiap sebulan sekali mengadakan pertandingan persahabatan dengan desa lain, tapi tidak semua pemuda menyukai bola, tapi dengan perkembangan sepak bola desa saya, desa saya semakin banyak dikenal orang, meski sekarang sudah agak berkurang kemauan untuk berlatih dan meneruskan serta mengembangkannya.

Kita lihat di sisi pertanian , Marga Cinta yang terletak di Belitang, OKU Timur, Sumatera Selatan ini terkenal juga akan pertaniannya, seperti, Padi , Palawija dan lain-lain. akhir akhir ini perkembangan pertanian di desa kami cukup baik, dari yang tradisional sekarang menjadi lebih modern, adanya kelompok tani juga membuat para petani lebih mudah untuk mendapatkan pupuk , bantuan-bantuan yang ada datang dari pemerintah di gunakan untuk membangun desa kami.

Marga cinta dengan cirikhas memiliki tugu bola di tengah desa kami :
menjadi ciri yang telah saya jelaskan awal tadi, merupakan ciri desa yang memiliki potensi sepak bola para pemudanya, pernah diadakan turnament bupati cup, dan mungkin tahun 2015-2016 akan diadakan lagi.

sekian posting saya, insyaallah akan selalu saya update dengan perkembangan-perkembangannya.

terimakasih.

:-)